Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Kepala Desa Cibukamanah Berikan Pelatihan Public Speaking Pada Giat PC LAKPESDAM NU

Kepala Desa Cibukamanah Berikan Pelatihan Public Speaking Pada Giat PC LAKPESDAM NU

Pemerintah Desa Cibukamanah bekerja sama dengan PC LAKPESDAM NU Purwakarta mengadakan kegiatan pelatihan public speaking yang bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada kaum marginal, rentan, dan disabilitas melalui Lembaga Sekolah Lapang Desa Cibukamanah yang berlokasi di Kecamatan Cibatu. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 21 Oktober 2023 di Aula Desa Cibukamanah dan dihadiri oleh 25 anggota Sekolah Lapang. Kegiatan ini juga mendapat dukungan dan kehadiran Kepala Desa (Kades) Cibukamanah, Eni Kurniati, serta tim program P3PD Lakpesdam PCNU Kabupaten Purwakarta.

Dalam pelatihan public speaking ini, materi langsung disampaikan oleh Kepala Desa Cibukamanah, Eni Kurniati, S.Pd,.M.AP. menjelaskan bahwa “kegiatan ini merupakan realisasi dari usulan anggota Sekolah Lapang yang dimasukkan dalam RKPDes, sehingga acara ini merupakan tindak lanjut dari usulan tersebut”.  

Dia juga menambahkan bahwa ke depannya, kegiatan peningkatan softskill dan skill akan terus dilakukan, mengingat potensi alam dan SDM yang potensial untuk dikembangkan di Desa Cibukamanah. " Desa Cibukamanah sendiri merupakan salah satu desa di Kabupaten Purwakarta yang termasuk dalam Program Penguatan Pemerintah Desa (P3PD), yang merupakan kerjasama antara Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) dengan Lakpesdam PBNU," terang Eni Kurniati,S.Pd,.M.AP. Sabtu (21/10/2023).

Program ini memiliki fokus utama pada desa inklusif dan akuntabilitas sosial, di mana warga desa yang termasuk dalam kategori kaum marginal, rentan, dan disabilitas diwadahi dalam Lembaga Sekolah Lapang. Lembaga Sekolah Lapang Desa Cibukamanah menjadi motor penggerak dalam memberikan pelatihan peningkatan kapasitas bagi kaum marginal, rentan, dan disabilitas di Desa cibukamanah.

Selain itu, lembaga ini juga bertujuan untuk membangun kesadaran akan pentingnya inklusifitas di desa dan memberikan informasi mengenai perencanaan pembangunan desa, keterlibatan warga dalam pelaksanaan pembangunan, serta evaluasi pembangunan desa. Menanggapi hal ini, Ketua Lakpesdam PCNU, Kabupaten Purwakarta Pupu Tarpuhawa, menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendorong anggota Sekolah Lapang agar lebih proaktif dalam menyampaikan aspirasi kaum marginal, rentan, dan disabilitas.

"Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, aspirasi tersebut dapat masuk ke dalam kebijakan pembangunan di desa dan menciptakan inklusifitas di lingkungan Desa Cibukamanah," ujar Pupu.

Pupu Tarpuhawa menekankan bahwa seluruh anggota Sekolah Lapang harus memiliki kemampuan dalam menyampaikan gagasan, sehingga kegiatan pelatihan ini diselenggarakan. Kegiatan pelatihan public speaking berlangsung dari pagi pukul 08:00 WIB hingga pukul 14:00 WIB. Acara ditutup dengan menjalankan tradisi makan bersama seluruh anggota Sekolah Lapang dan pihak terlibat.

Pendamping Program Penguatan Pemerintah Desa (P3PD) LAKPESDAM di Kabupaten Purwakarta terdiri dari tiga orang, yaitu Pupu Tarpuhawa, M. Zaki Yusuf, dan Faqih Jauhari. Selain itu, PC LAKPESDAM Kabupaten Purwakarta juga turut menyambut Perayaan Hari Santri Nasional yang jatuh pada tanggal 22 Oktober 2023 di Kabupaten Purwakarta dengan harapan agar keadaan menjadi lebih baik.***

 

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *